Pidato di Depan Kongres AS, Ibu Negara Ukraina Perlihatkan Korban Perang

TRANSINDONESIA.co | Ibu negara Ukraina Olena Zelenska hari Rabu (20/7) menyerukan langsung kepada anggota Kongres AS agar negaranya diberi lebih banyak sistem pertahanan udara guna membantu mengamankan wilayah udaranya.

Dalam pidato di depan anggota Kongres, ia tanpa ragu memperlihatkan kereta bayi yang berlumuran darah dan tubuh-tubuh kecil yang tidak bernyawa akibat pemboman oleh Rusia.

“Kami tidak menginginkan serangan udara lagi. Jangan ada lagi serangan rudal,” kata Zelenska kepada anggota kongres dari Partai Republik dan Demokrat. Ini merupakan acara puncak dari lawatan ibu negara Ukraina ke Washington, mewakili suaminya Presiden Volodymyer Zelenskyy. “Apakah permintaan ini terlalu banyak? Ini yang saya dan suami saya minta,” katanya dari panggung di auditorium Gedung Capitol.

Selama di AS, Zelenska bertemu ibu negara Jill Biden, Presiden Joe Biden, dan petinggi lainnya.

Selama dua bulan pertama setelah Presiden Vladimir Putin menginvasi Rusia pada akhir Februari, ia bersembunyi bersama kedua anaknya demi keselamatan mereka. Suaminya tetap berada di ibu kota Kyiv.

Zelenska berulangkali mengucapkan terima kasih kepada para anggota Kongres dan Presiden Biden atas bantuan bernilai miliaran dolar dalam bentuk persenjataan kepada Ukraina untuk membantu negaranya memerangi pasukan dan pesawat tempur Rusia.

Dia meminta agar Ukraina diberikan lebih banyak bantuan pertahanan udara guna mengakhiri serangan rudal dan udara Rusia yang tidak berkesudahan. Serangan itu telah menewaskan warga sipil yang tak terhitung banyaknya dan meluluhlantakkan beberapa kota Ukraina.[voa]

Share
Leave a comment