Bank BJB Cabang Kebayoran Baru, Semakin Baik dan Harus Dipertahankan

TRANSINDONESIA.co | Pimpinan dan Anggota Komisi III DPRD Provinsi Jawa Barat apresiasi kinerja Bank BJB Cabang Kebayoran Baru, DKI Jakarta. Diketahui bahwa Bank BJB Cabang Kebayoran Baru merupakan cabang BJB yang kinerjanya terbaik ketiga.

“Kami apresiasi kinerja Bank BJB Cabang Kebayoran Baru. Semoga ke depannya semakin baik,” kata Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat H. Oleh Soleh, SH, dalam kunjungan kerjanya ke BJB Cabang Kebayoran Baru, Senin (27/12/2021).

Oleh Soleh menyebut kinerja Bank BJB Cabang Kebayoran Baru harus terus ditingkatkan, dan berharap ke depannya kinerja BUMD Bank BJB Cabang Kebayoran Baru bisa mempertahankan keunggulannya dan meningkatkan apa yang telah dicapai selama ini.

“Kami mengharapkan kedepannya Bank BJB Cabang Kebayoran Baru ini bisa mempertahankan dan meningkatkan kinerjanya, sehingga agar target pendapatnya bisa terus tercapai,” ujar Oleh.

“Jikalau pendapatannya baik maka insyaallah PADnya bertambah, Jikalau PADnya bertambah banyak hal – hal yang bisa dikerjakan, dan tingkat kepuasan masyarakat Jawa Barat terhadap BUMD milik Jawa Barat bisa terus meningkat,” tutupnya.[nal]

Share