Pertamina dan Politeknik Pelayaran Selenggarakan Diklat ETO

TRANSINDONESIA.CO – PT Pertamina menyelenggarakan Diklat Elektro Pelayaran atau Electro Technical Officer (ETO) bersama Politeknik Pelayaran Surabaya, Jawa Timur.

Diklat diikuti 30 karyawan Pertamina yang pernah menjadi perwira listrik di kapal-kapal milik Pertamina dan berpendidikan diploma dan sarjana Teknik Elektro.

“Diklat ini pertama kali dan satu-satunya di Indonesia untuk sertifikasi kompetensi ETO sesuai dengan STCW 2010 Manila Amandement A-III/6. Menurut PM 70 tahun 2013 seharusnya mulai diberlakukan 1 Januari 2017,” kata Capt Timbul Arifin, M.Mar, di Surabaya, Kamis 24 Nopember 2016.

Pengajar dan peserta Diklat ETO yang pertama kali dilakukan oleh Pertamina bersama Politeknik Pelayaran Surabaya, Jawa Timur.[RIS]
Pengajar dan peserta Diklat ETO yang pertama kali dilakukan oleh Pertamina bersama Politeknik Pelayaran Surabaya, Jawa Timur.[RIS]
Mewakili manajemen Pertamina, Timbul mengatakan, manajemen Pertamina sangat peduli dan selangkah lebih maju dalam mengantisipasi aturan International Maritime Organization (IMO), mengingat kapal-kapal Pertamina merupakan anggota IMO.

Sementara, Direktur Poltekpel Surabaya Capt. Marihot Simanjuntak,MM diwakilkan Wakil Direktur 1, Nasri MT, mengatakan program studi ETO sesuai standars of training certification and whatchkeeping (STCW) 2010.

“Ini merupakan satu satunya di Indonesia maka tepat jika Pertamina mengirimkan karyawannya ke Poltekpel Surabaya,” kata Simanjuntak.

Peserta Diklat ETO angkatan pertama.[RIS]
Peserta Diklat ETO angkatan pertama.[RIS]
Salah seorang peserta Diklat, Aris Yulianto mengatakan, diklat berlangsung dua bulan dengan diawali pretest, test psikologi, kelengkapan administrasi, masa orientasi. “Selanjutnya dengan kegiatan belajar mengajar,” kta Aris.

Peserta lainnya, Ari Setiawan, menambahkan selama mengikuti kegiatan Diklat peraturan tata tertib di asrama Poltekpel Surabaya wajib diikuti termasuk kegiatan apel bersama-sama taruna.[RIS]

Share
Leave a comment