Merah Putih Berkibar Di Batas NKRI – PNG

TRANSINDONESIA.CO – Satgas Pamtas Yonif 122/TS merupakan Satuan penugasan dari Kodam I/Bukit Barisan dibawah komando Letkol Inf.Kohir selaku Dansatgas yang menjaga perbatasan NKRI – PNG dalam memperingati hari kemerdekaan ke – 71 yang tinggal hitungan hari, telah mepersiapkan HUT RI.

Seperti memasang bendera merah putih diberapa titik lokasi, di dataran tinggi (bukit) serta di dalam air (danau) di perbatasan RI – PNG. Hal itu dilakukan Satgas Pamtas Yonif 122/TS agar kita selaku orang Indonesia bisa memaknai segala perjuangan para pahlawan, dalam meraih arti kemerdekaan sesungguhnya.

“Semua lapisan masyarakat terutama di perbatasan RI – PNG. Diharapakan semakin hari akan semakin cinta kepada negara Indonesia. Untuk itu kita juga membuktikan kecintaan kita kepada Indonesia, dengan cara melakukan pemasangan bendera guna berkibar di tanah air tercinta ini baik di bukit dan danau tanah air tercinta, tepatnya di perbatasan RI – PNG,”ungkap Letkol Inf. Kohir melalui pesannya pada Tramsondonesia.co Senin (8/8/2016).[Bay/Rin]

Anggota Satgas Yonif 122/ TS menancapkan bendera merah putih di dalam rawa-rawa sedalam dua meter, tepatnya di perbatasan RI  PNG demi meyemarakan kemerdekan RI ke-71.[Ist]
Anggota Satgas Yonif 122/ TS menancapkan bendera merah putih di dalam rawa-rawa sedalam dua meter, tepatnya di perbatasan RI PNG demi meyemarakan kemerdekan RI ke-71.[Ist]
Share
Leave a comment