Pembunuh Nur Asih di Ciliwung Ternyata Kekasihnya, Pelaku Ditangkap di Banjarnegara

TRANSINDONESIA.CO – Petugas Buru Sergap (Buser) Polres Kota Depok akhirnya meringkus pelaku pembunuhan terhadap Nur Asih, 24 tahun, pembantu rumah tangga yang jasadnya ditemukan di Kali Ciliwung di Perumahan Pesona Khayangan II, RT 8 RW 27, Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, pada 24 Juli 2016 lalu.

Kapolresta Depok Kombes Pol Harry Kurniawan mengatakan, pelaku seorang pria yang tak lain adalah kekasih korban. Pelaku ditangkap di tempat persembunyiannya di Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.

“Iya Alhamdulillah terduga pelaku sudah kami amankan. Saat ini bersama tim Buser sedang dalam perjalanan menuju Polresta Depok,” kata Kapolres, Senin, 22 Agustus 2016.

Foto-foto Nur Asih yang dibunuh oleh kekasihnya.[Pro]
Foto-foto Nur Asih yang dibunuh oleh kekasihnya.[Pro]
Pembunuh Wanita Berkuteks di Ciliwung Ternyata Kekasihnya. Kapolres menceritakan, berdasarkan keterangan pelaku, dia tega membunuh kekasihnya terkait masalah keuangan.

“Pelaku sempat cekcok dengan korban masalah uang hingga terjadinya pembunuhan,” kata Kapolres.

Seperti diketahui, jasad Nur Asih ditemukan terkapar tersangkut bebatuan di Kali Ciliwung, Minggu pagi, 24 Juli 2016. Dari hasil autopsi diketahui, wanita berkutek kuku merah itu tewas akibat serangkaian aksi kekerasan. Dari hasil autopsi juga diketahui, Nur Asih dibunuh dalam keadaan hamil muda.[Sap]

Share