Polda Metro Ringkus “Predator” Anak yang Kabur dari Rutan Salemba

TRANSINDONESIA.CO – Petugas Polda Metro Jaya kini berhasil menangkap kembali narapidana kasus “predator” pemerkosaan terhadap bocah AAP, 12 tahun, yakni Rizal alias Anwar bin Kiman, 26 tahun, di hutan kawasan Jasinga, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, usai melarikan diri di Rumah Tahanan Salemba, Jakarta Pusat.

Kepala Subdirektorat Reserse Mobil Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Ajun Komisaris Besar Polisi Budi Hermanto mengatakan, petugas meringkus Anwar di hutan yang berjarak sekitar lima kilometer dari lokasi pembunuhan AAP.

Selama pelarian diungkapkan AKBP Hermanto, Anwar kerap menyambangi rumah keluarganya untuk meminta makan.

Rutan Salemba.[Dok]
Rutan Salemba.[Dok]
Usai mendatangi rumah kerabatnya, Anwar kembali bersembunyi dan beraktivitas di hutan untuk menghindari kejaran polisi.

Sebelumnya, anggota Subdirektorat Reserse Mobil Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya meringkus Anwar terkait dugaan pembunuhan dan pemerkosaan siswi MTs berinisial AAP  pada 24 November 2015.

Warga menemukan jasad AAP di area Perhutani Petak 17 RPH Tenjo Kecamatan Jasinga Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada Jumat 23 November 2015.

Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Pusat memvonis hukuman penjara seumur hidup terhadap Anwar pada 23 Juni 2016.

Namun, Anwar melarikan diri dengan cara menyamar menggunakan jilbab yang diberikan istrinya Ade Irma saat menjenguk ke LP Salemba pada pukul 17.00 WIB Kamis 7 Juli 2016.[Min]

Share