Tiga Pola Tidur yang Dilarang dan Diharuskan

TRANSINDONESIA.CO – Apakah yang dimaksud dengan Hailulah, Qailulah dan ‘Ailulah? Hailulah adalah tidur sehabis melaksanakan sholat subuh, dinamakan demikian karena tidur tersebut dapat menghalangimu dari rejeki yang Allah tebar pada waktu pagi hari.

Qailulah adalah tidur sebelum melakukan shalat Dzuhur sekitar 26 – 30 menit sebelum dikumandangkannya Adzan Dzuhur, tidur jenis ini sangat bemanfaat dan sangat dianjurkan oleh Nabi SAW.

Habib Novel Alaydrus dalam bukunya berjudul “Sehari Bersama Rasulullah SAW” menjelaskan, ketika musim panas Rasulullah tidur sebelum Dzuhur dan ketika musim dingin beliau Shalallahu ‘Alaihi Wasallam tidur setelah Dzhuhur.

Ilustrasi
Ilustrasi

‘Ailulah adalah  tidur sehabis melakukan Shalat Ashar, tidur jenis satu ini dapat menyebabkan berbagai penyakit, diantaranya adalah  sesak napas dan murung dan gelisah.

Dengan mengetauhi dan faham apa itu Hailulah, Qailulah dan ‘Ailulah sehingga bermanfaat bagi semua dan terhindar segala macam penyakit, hissiyyah ataupun ma’nawiyyah.[HAZ Tjopo]

Share
Leave a comment