Api Olimpiade Dinyalakan sampai Brasil

TRANSINDONESIA.CO – Api Olimpiade telah tiba di Brasil untuk memulai estafet obor yang akan mencapai puncaknya pada pembukaan pesta olahraga Olimpiade di Rio de Janeiro pada bulan Agustus.

Api tersebut diterbangkan ke ibu kota Brasilia di dalam sebuah lentera pada sebuah penerbangan khusus dari Jenewa, Swiss.

Para olahragawan Brasil menyambutnya sebelum dibawa dalam sebuah kendaraan ke istana presiden.

Presiden Komite Olimpiade Brasil, Carlos Arthur Nusmann (tengah) dan dua pejabat lain berpose dengan api Olimpiade.[Afp]
Presiden Komite Olimpiade Brasil, Carlos Arthur Nusmann (tengah) dan dua pejabat lain berpose dengan api Olimpiade.[Afp]
Presiden Dilma Rouseff menyalakan obor dalam sebuah acara yang kemungkinan akan menjadi upacara resmi terakhir pemimpin negara itu.

Minggu depan, Senat Brasil akan memutuskan apakah Rouseff akan menghadapi sidang pemakzulan.

Pada bulan April, Majelis Rendah Brasil menyetujui mosi untuk memakzulkan Presiden Dilma Rousseff atas tuduhan memanipulasi rekening pemerintah, dan segera memprosesnya. Rouseff membantah tuduhan dan sebaliknya menuduh lawan-lawannya melancarkan kudeta.[Bbc/Nov]

Share
Leave a comment