Jokowi Masih Buat Nasib Sepak Bola Indonesia tak Menentu

TRANSINDONESIA.CO – Pemerintah hingga kini belum juga menunjuk utusan yang akan terbang ke markas besar Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) untuk membahas nasib sepak bola Indonesia.

Kondisi ini membuat nasib sepak bola masih belum menemukan titik terang terkait hukuman yang sudah dijatuhkan oleh FIFA.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki. Ia mengatakan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) masih belum merekomendasikan siapa utusan untuk pergi ke Zurich, Swiss.

Kantor PSSI di Senayan.(dok)
Kantor PSSI di Senayan.(dok)

“Belum (ada penunjukan),” kata Teten lewat pesan singkatnya, Selasa (1/3/2016).

Pada Senin (29/2/2016), Jokowi telah meminta supaya dilakukan kembali komunikasi baru antara Pemerintah Indonesia dan FIFA. Pernyataan Presiden itu menjadi jawaban kepada Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) atas kajian rencana pencabutan SK Pembekuan PSSI.

Juru Bicara di Kemenpora, Gatot Dewa Broto, Senin (29/2/2016), menyampaikan rencana mengirim utusan delegasi ke FIFA oleh istana ini menjadi jawaban yang sangat diharapkan. Gatot juga masih belum mengetahui keputusan soal siapa yang ditunjuk Presiden.

“Apakah nantinya itu pejabat kepresidenan, atau dari pejabat kementerian, Kemenpora masih menunggu keputusan Presiden,” ujarnya.[Rol/Oso]

Share
Leave a comment