Kapolda Ngadino Minta Polres Karo Antisipasi Pilkada Tapi Tetap Bantu Bencana Sinabung

 Kapolda Sumut,  Irjen Pol Ngadino saat memberikan arahan di Polres Tanah Karo.(Transindonesia.co - Bes)

Kapolda Sumut,  Irjen Pol Ngadino saat memberikan arahan di Polres Tanah Karo.(Transindonesia.co – Bes)

TRANSINDONESIA.CO – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatera Utara (Sumut), Irjen Pol Ngadino kunjungi  Polres Tanah Karo untuk memberikan atensi dalam menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, jujur, dan ikhlas serta meningkatkan profesionalisme.

“Tanggungjawab begitu besar  di pundak personil Polri.  Jangan jadikan itu sebagai beban, agar tidak merasa terbebani pada setiap tugas yang diperintahkan dari satuan komando.  Rumusnya bekerjalah ikhlas, dan jujur,”kata  Ngadino saat memberi arahan kepada   592 personil Polres Tanah Karo, di Mapoles Karo, Selasa (13/10/2015).

Menurut Ngadino, menjelang pilkada serentak 2015 fokus perhatian terpusat untuk pengamanan pilkada.

“Antisipasi dini boleh namun, bukan berarti tugas-tugas lainnya tidak di selesaikan termasuk  membantu pemerintah dalam penanggulangan bencana Sinabung,” ucap Ngadino.

Tterkait penanganan keamanaan ciptakan kondusif di tengah-tengah masyarakat, Polres Karo harus prospek  berdayakan Polmas sebagai ujung tombak pengamanan dilingkungan masyarakat.

Sedangkan peran intelijen kata Ngadino, sangat dibutuhkan dalam mendukung berjalannya kegiatan sesuai kebutuhan di lapangan.

*Personil Intel harus proaktif dalam menghimpun informasi sebagai petunjuk realisasi kerja Polres sesuai tupoksinya,” katanya.(Bes)

Share