Pilkada Serentak, Polisi Ternate Siaga Disemua TPS

Aparat Kepolisian berjaga.(dok)
Aparat Kepolisian berjaga.(dok)

TRANSINDONESIA.CO – Personil Polres Ternate, Maluku Utara disiagakan personilnya disemua Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada penyelenggaraan Pilkada serentak pada 9 Desember 2015.

“Kita sepekan sebelum pelaksaan siap menggelar pasukan untuk pengamanan pertahapan sampai dengan pelaksanaan Pilkada,” kata Kapolres Ternate, AKBP Kamal Bahtiar di Ternate, Selasa (29/9/2015).

Pengamanan khususnya wilayah hukum Kota Ternate akan dilakukan hingga ke tingkat TPS dengan dibantu pihak terkait seperti petugas Linmas.

“Anggota sudah ditunjuk untuk pengamanan kampanye sampai dengan pengawalan TPS, termasuk koordinasi dengan aparat terkait seperti TNI maupun personil Linmas,” katanya.

Kapolres mengatakan, pengamanan dikerahkan kekuatan sebanyak 371 personil dibantu dengan TNI.

Trans Global

Pengamanan di Ternate, terutama di daerah rawan dikertahkan masing – masing satu TPS dipantau satu anggota dan dibantu dengan TNI.

Terkait dengan kerawanan, dia menjelaskan, tetap mengacu saat pengamanan pemilu legislatif (Pileg) pada 2014 yang terselenggara aman, lancar dan sukses.

Kerawanannya dimungkinkan terjadi pada saat pengangkutan transportasi untuk logistik Pemilu, dititik beratkan pada keadaan cuaca.

“Kita sudah mengantisipasi berbagai masalah, dengan meminta bantuan juga kepada Dirpolairud Polda Maluku Utara, jika memang diperlukan kapal untuk pengangkutan sudah siap,” ujarnya.

Diharapkannya, untuk menjaga kelancaran dan keamanan pada saat pelaksanaan pesta demokrasi tersebut, diharapkan kepada masyarakat untuk turut membantu menjaga keamanan.

“Saya mengharapkan agar semua pihak membantu. Tidak hanya kita sebagai aparat keamanan sehingga peranserta masyarakat untuk memelihara stabilitas keamanan dibutuhkan saat Pilkada,” katanya.(Ant/Kum)

Share