Maria Digaji MU Rp3 M Perminggu

angel-di-maria Angel Di Maria.(afp)

 

TRANSINDONESIA.CO – Petinggi Manchester United sangat yakin bisa mendatangkan Angel Di Maria musim panas ini. The Red Devils memiliki senjata rahasia untuk meyakinkan Di Maria gabung ke Old Trafford.

Seperti diberitakan The Daily Star, MU tidak keberatan memberikan gaji 150.000 pound (Rp 3 miliar) kepada pemain asal Argentina. Tawaran gaji selangit ini diharapkan membuat Di Maria tergiur.

Uang memang bukan masalah utama bagi MU. Pundi-pundi MU makin tebal setelah mencapai kesepakatan dengan Adidas yang bernilai 750 juta pound.

MU akan mengajukan penawaran 38 juta pound (Rp765 miliar) kepada Madrid. Manajemen MU optimistis jumlah tersebut akan membuat Madrid bersedia memberikan Di Maria. Pasalnya Di Maria sebelumnya sudah menolak pinangan Paris Saint Germain.

Manajer baru MU Louis van Gaal mengincar Di Maria karena merasa perlu memperbaiki sektor sayap klub milik keluarga Glazer itu. Ashley Young dan Luis Nani akan dilego karena tampil buruk pada musim 2013/2014.(sis)

Share