Adidas Sponsori Final Jerman dan Argentina

adidas-sponsori-final-piala-dunia Penyerng Timnas Jerman Thomas Mueller di Erasmia, pusat latihan Jerman di PD 2010, sebelum menghadapi Argentina di perempat final pada 3 Juli 2010 di Cape Town.(afp)

 

 

TRANSINDOENSIA.CO – Setelah Jerman berhasil menekuk Brasil dengan skor telak 7-1, dini hari tadi giliran Argentina mengakhiri mimpi Belanda untuk melaju ke babak final Piala Dunia 2014. Uniknya, kedua tim ini berlaga dengan disponsori Adidas, perusahaan olahraga raksasa yang bertarung sengit dengan Nike di ajang sepakbola bergengsi tersebut.

Mengutip laman Bloomberg, Jumat (11/7/2014), dengan begitu, sebagai pemasok seragam tim nasional, artinya Adidas keluar sebagai penemang dan menaklukan Nike. Argentina yang disponsori Adidas menaklukkan tim nasional Belanda yang seragamnya disponsori Nike lewat tendangan penalti.

Dalam laga final nanti, Argentina akan berhadapan dengan Jerman. Sebelumnya, Jerman yang berseragam Adidas juga berhasil menaklukan Brasil yang disponsori Nike.

Selama Piala Dunia berlangsung, Nike yang merupakan pemasok perlengkapan olahraga terbesar dunia serta pesaingnya, Adidas telah meraup untung hingga miliaran dolar. Para pembeli yang mengandrungi sepak bola membeli jersey, sepatu dan perlengkapan olahraga lainnya.

Trans Global

“Mensponsori dua tim yang berlaga di final merupakan bonus besar bagi merek perusahaan olahraga tersebut,” ungkap CEP perusahaan iklan GroupM, John Kristic.

Dia mengatakan, akan terjadi peningkatan pembelian besar-besaran bagi Adidas karena kedua tim menggunakan jersey-nya. Siapapun yang menang dan kalah, produk-produk Adidas akan tetap mengalami peningkatan yang sangat pesat.

Pada perdagangan hari ini, saham Adidas meningkat hingga 0,8 persen. Perusahaan mengungkapkan, Adidas akan mengeruk untung hingga lebih dari 2 miliar euro pada 2014.

Perusahaan juga memperkirakan dapat menjual lebih dari 8 juta replika jersey World Cup termasuk 2 juta diantaranya merupakan kaos timnas Jerman.(lp/sis)

Share