Kapolri Buru Pemicu Bentrok di Sorong

sorong rusuhKerusuhan di Sorong, Papua.(ist)

 

 

TRANSINDONESIA.CO – Dua warga sipil dan seorang personel TNI terluka dalam bentrok di Kota Sorong, Papua Barat, Senin (21/4/2014). Polri pun segera menyelidiki sebab bentrokan tersebut.

Kapolri Jenderal Polisi Sutarman, mengaku telah mengantongi identitas pelaku yang memicu bentrok.

“Orangnya sudah kami ketahui dan sekarang dalam pengejaran,” kata Sutarman usai bakti sosial di Cikarang Utara, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (22/4/2014).

Sebelumnya, bentrok berawal pada Jumat (18/4/2014) subuh di Sorong, saat sekelompok pemuda mabuk hendak meminta uang kepada seseorang. Enggan memberikan uang, pelaku kemudian mengeroyok korban.

Kejadian serupa juga terjadi Senin kemarin. Pelaku kembali meminta uang terhadap seseorang diduga tokoh masyarakat. Tidak memberi, pelaku lantas mengeroyok korban.

Mengetahui peristiwa itu, warga kemudian kembali menyerang kelompok pemabuk itu dan mengarah kepada kubu tertentu.

Sutarman mengatakan telah menemui kelompok yang bertikai untuk meredam agar bentrok tidak terjadi lagi.

“Tadi pagi, kami kumpulkan dari forum antarumat beragama di sana, karena ada provokator itu. Data sudah lengkap semua disampaikan hari ini, mudah-mudahan bisa kami selesaikan,” pungkasnya.(mtv/amin)

Share