Besok, KPK Panggil Jennifer Dunn

Jennifer Dunn Jennifer Dunn.(dok)

 

TRANSINDONESIA.co, Jakarta : Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dikabarkan akan meminta keterangan artis Jennifer Dunn terkait penyitaan sebuah mobil Toyota Vellfire dari kediamannya, kemarin.

Pengacara Jeniffer, dari kantor pengacara Hotman Paris Hutapea menyebut, kliennya akan diminta keterangan, Jumat (14/2/2014) besok.

“Besok Jennifer Dunn bakal dipanggil KPK untuk menjalani pemeriksaan,” sebut perwakilan kantor pengacara Hotman Paris kepada pers di Jakarta, Kamis (13/2/2014).

Dikemukakan lebih lanjut, pihaknya akan mendampingi Jeniffer menjalani pemeriksaan tersebut.

“Hotman Paris akan mendampingi Jennifer Dunn besok jam 9.30 WIB di KPK. Hotman ditunjuk langsung untuk mendampingi,” ujar dia.

KPK pada Rabu (13/02) sore, menyita mobil Toyota Alphard Vellfire berwarna putih dari tangan Jennifer Dunn rumahnya di Jalan Bangka, Jakarta Selatan.

“Terkait dengan penanganan perkara dugaan TPPU untuk tersangka TCW, tadi sore penyidik KPK melakukan penyitaan sebuah mobil Toyota Vellfire berwarna putih B 510 JDC,” terang Juru Bicara KPK, Johan Budi SP.

Mobil bernomor polisi B 510 JDC itu disita dari rumah Jennifer di Jalan Bangka, Jakarta Selatan.

“Dilakukan penyitaan karena diduga mobil ini terkait TCW. Mengenai STNK-nya saya belum dapat informasi atas nama siapa,” kata Johan.

Lebih lanjut, Johan mengatakan, kemungkinan penyidik akan meminta keterangan Jennifer terkait asal usul mobil tersebut. “KPK akan segera melakukan pemeriksaan terhadap Jennifer. Namun belum diketahui jadwal pastinya,” ujar Johan.(fer)

 

Share
Leave a comment