TRANSINDONESIA.co, Istanbul : Jelang laga Galatasaray vs Chelsea, seorang fans The Blues menjadi korban penusukan di Taksim Square.
Seperti dilaporkan Mirror, sejumlah fans Chelsea yang sedang berkumpul di sebuah bar di pusat kota itu diserang sekelompok orang. Akibatnya, seorang fans klub London itu mengalami luka di bagian punggung karena tusukan.
Kabar penusukan ini pun langsung menyebar di situs jejaring sosial seperti Twitter. Sejumlah kalangan meminta petugas keamanan meningkatkan penjagaanya terhadap fans asing di Turki.
Mereka khawatir kekerasan kembali terjadi karena beberapa pekan terakhir ini situasi politik Turki juga memang sedang memanas. Beberapa kali terjadi bentrokan antara petugas keamanan dan demonstran.
Malam nanti, Galatasaray akan menjamu Chelsea dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Laga pertama itu akan digelar di Turk Telekom Arena.
Setidaknya 800 fans Chelsea bakal mendukung langsung pasukan asuhan Jose Mourinho di stadion. Mayoritas akan terbang dari London ke Istanbul beberapa jam sebelum pertandingan.
Kekerasan terhadap fans Inggris di Turki, cukup memilukan bagi publik sepakbola Inggris. Sebab, mereka seperti dipaksa untuk kembali mengenang kematian dua suporter Leeds United, Kevin Speight dan Christopher Loftus. Keduanya tewas setelah menjadi korban penikaman sebelum leg pertama semifinal UEFA Cup pada 2000 lalu.
Sebanyak empat orang ditahan karena dituduh bersalah atas pembunuhan tersebut. Kekerasan ini juga memantik reaksi keras dari Inggris. Mereka melarang fans Galatasaray untuk datang menyaksikan laga leg kedua.(mir/fen)