TRANSINDONESIA.co, Jakarta : 9 ribu hektar untuk relokasi dibagikan untuk koran erupsi Gunung Sinabung, Karo, Sumatera, akan dibagikan pada lahan yang berjarak 20 kilometer dari Gunung Sinabung.
“Kita menawarkan ada kawasan kita di Kabanjahe. Kita punya sembilan ribu hektare hutan produksi,” kata Menteri Kehutanan (Menhut), Zulkifli Hasan, di Gedung KPK, Jakarta, Kamis (6/2/2014).
Zulkifli menyatakan, bila Bupati Sinabung dan Gubernur Sumatera Utara tidak sanggup menyediakan lahan bagi korban letusan Sinabung, lahan tersebut bisa digunakan.
“Tapi agak jauh memang. Perlu 20 kilometer dari Sinabung ke lokasi, dipakai ayo kalau tidak ya tidak apa-apa,” ujarnya.
Menurut Zulkifli, ada lahan yang lebih dekat dari Sinabung. Namun, kahan ini termasuk bagian dari Taman Nasional Leuser yang tidak boleh dijadikan perkampungan.
“Taman Nasional tidak boleh dijadikan perkampungan. Kalau merubah taman nasional panjang sekali prosesnya. Persetujuan Bupati, Gubernur, amdalnya cocok, kemudian DPR harus setuju. Padahal ini kan perlunya sekarang,” tuturnya.(okz/fer)