Dua Tukang Ojek Ditikam, Satu Tewas

Tikam tukang ojek

 

TRANSINDONESIA.co, Jayapura : Kapolres Jayawijaya, Papua, AKBP Adolof R. Beay membenarkan adanya penikaman terhadap warga sipil yang bekerja sebagai tukang ojek di daerah itu pada Rabu, sekitar pukul 17.00 WITA.

“Iya, memang benar ada penikaman terhadap dua orang tukang ojek tadi sore,” kata Kapolres Adolof Beay, Rabu (5/2/2014) malam.

Ia mengatakan, salah satu di antara korban meninggal karena luka yang cukup serius. Sementara satu lainnya kritis. “Satunya meninggal, dan tukang ojek yang satunya kritis. Langkah kami yaitu menolong yang kritis, dan kasusnya sudah dilaporkan ke Polda Papua,” katanya.

Berdasarkan informasi, penikaman itu menimpa dua tukang ojek, masing-masing bernama Edi dan Mata di kawasan Sinakma, Kabupaten Jayawijaya. Edi menderita luka tusuk di perut hingga tewas, sementara Mata dikabarkan kritis.

Ketika ditanya soal kronologis peristiwa, Kapolres Adolof yang baru menjabat beberapa waktu belakangan ini menggantikan AKBP Jhony Edison Isir itu mengatakan,”Besok baru saya bisa sampaikan terkait peristiwa ini,” katanya.

Mata dikabarkan telah dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan lebih lanjut. Sementara situasi Kota Wamena, Kabupaten Jaywijaya kondusif.(ant/kam)

Share