Sesama Sopir Angkot Depok Tawuran

TawuranIlustrasi tawuran

 

TRANSINDONESIA, Depok : Gara-gara rebutan penumpang, sejumlah sopir angkot saling serang di Jalan Raya Tole Iskandar, Simpangan Depok, Jawa Barat, Jumat (31/1/2014) malam.

Akibat tawuran sesama supir angkot itu, beberapa toko dan warga setempat ikut menjadi sasaran puluhan supir angkot itu menyerang warga yang ada di sekitar lokasi menggunakan senjata tajam.

“Toko saya sempat diacak-acak segala, ya ampun saya takut banget. Mereka enggak punya otak kali ya,” kata Nurhayati, pemilik toko buku di Simpangan Depok.

Usai aksi brutal itu, para pelaku kabur entah kemana. Akibat keributan ini, satu orang yang diketahui bermarga Simanjutak mengalami luka di bagian kepala.

Sejumlah aparat kepolisian bersenjata lengkap telah dikerahkan guna mengantisipasi adanya aksi susulan.

“Ini kami tengah mengumpulkan saksi dan memeriksa keterangan warga. Saya akan tanya satu-satu persatu siapa yang bermasalah, yang hari ini memimpin membawa senjata tajam juga akan kami cari,” kata Kapolsek Sukmajaya, Komisaris Agus Widodo.(vn/saf)

Share