SJI dan PWI Jakarta Gelar Diklat Dunia Jurnalisme

TRANSINDONESIA.CO, JAKARTA – Menyambut Hari Sumpah Pemuda, Sekolah Jurnalisme Indonesia (SJI) DKI Jakarta yang didukung Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jakarta, menggelar Diklat Jurnalistik, di Gedung Persada Sasana Karya, Jalan Suryopranoto, Jakarta Pusat, Sabtu 28 Oktober 2017.

Mengusung tema “Peran Pers Menjaga Keutuhan NKRI”, diklat tersebut dimaksudkan untuk meningkatkan kualitas jurnalistik DKI Jakarta.

Acara yang digelar sehari itu dibuka pukul 09:00, oleh Kepala Sekolah Jurnalisme Indonesia,Tupang, yang langsung menyampaikan tujuan diadakannya Diklat Jurnalistik guna menambah wawasan dan meningkatkan kemampuan wartawan serta pengetahuan baru di dunia jurnalisme.

Diklat Jurnalistik menyambut Hari Sumpah Pemuda digelar Sekolah Jurnalisme Indonesia PWI DKI Jakarta, Sabtu 28 Oktober 2017.[SAF]
Dengan pembicara pertama pada Diklat Jurnalistik diberikan PLH SJI, Widodo, kemudian pembicara kedua, Kesit B Handoyo (Wapemred  Situs Sepakbola Offside) memberikan permateri tentang penulisan berita olahraga.

Pada acara tersebut diikuti sejumlah wartawan dari berbagai media dan salah satu pesertanya dari media online Transindoensia.co.[SAF]

Share
Leave a comment