Terkait Hilangnya Petinggi Artha Graha, Polisi Koordinasi dengan Imigrasi

gedung artha grahaGedung Artha Graha.(yan)

 

TRANSINDONESIA.CO – Tim penyidik yang dibentuk untuk mencari keberadaan salah satu petinggi Artha Graha, Wisnu Tjandra sudah melakukan koordinasi dengan kantor Imigrasi.

“Belum ada Wisnu terdaftar ke luar negeri,” kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto di Mapolda Metro Jaya, Senin (26/5/2014).

Rikwanto mengatakan, penyidik masih melakukan pencarian. Tim yang sudah dibentuk terus bekerja dilapangan dan belum ada rencana membentuk tim baru. Apabila nanti ada informasi baru di beberapa tempat, kata Rikwanto, bisa saja akan dibentuk tim lagi.

Rikwanto melanjutkan, sampai saat ini, penyidik masih memeriksa sembilan saksi. Dan keterangan dari para saksi terus didalami untuk menyusuri informasi sekecil apapun tentang keberadaan Wisnu.

“Pencarian juga dilakukan bersama keluarga yang bersangkutan,” lanjut Rikwanto. Dia melanjutkan, belum ada rencana untuk memanggil mantan istri Wisnu, Peggy Melati Sukma.

Menurut Rikwanto, pemeriksaan yang dilakukan di kantor Wisnu, tidak ditemukan sesuatu yang istimewa. Semua benda tertata rapi dan juga ada alat komunikasi yang biasa digunakan Wisnu tertinggal atau memang ditinggal oleh Wisnu.

Sampai saat ini, kata Rikwanto, penyidik belum mengetahui seperti apa alat komunikasi yang digunakan oleh Wisnu saat dia hilang pada 11 Mei 2014. “Baik nomor maupun telepon genggam baru, kita belum memonitor,” ujarnya.

Penyidik masih terus mencari alternatif-alternatif dugaan. Tetapi, kata Rikwanto, belum ada indikasi yang menyatakan Wisnu diculik atau disekap.

Rikwanto menyatakan, sudah mencari di sejumlah daerah seperti Jawa Tengah maupun Jawa Barat tetapi belum ada hasil. Bahkan sejumlah orang yang diduga akan ditemui oleh Wisnu, juga ternyata tidak berhubungan dengan Wisnu selama yang bersangkutan menghilang.(rol/dam)

 

Share
Leave a comment