Logistik Pemilu Sumba NTT Tiba

logistik pemilu

 

TRANSINDONESIA.co, Sumba : Logistik Pemilu Legislatif (Pileg) tiba di Gedung Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur, Rabu siang (5/3/2014).

Logistik Pileg diangkut menggunakan tiga unit mobil box bernomor polisi Jakarta dan dikawal ketat Anggota Brimob bersenjata dari Polda Bali.

Pengawalan ketat dilakukan hingga logistik dimasukkan dan disimpan di salah satu ruangan KPUD setempat. Untuk keamanan, logistik ini akan dikawal aparat Polres Sumba Timur berseragam maupun yang berpakaian preman.

Menurut Ketua KPUD Sumba Timur Robert Gana, logistik yang diterima pihaknya masih berupa surat suara tanpa dilengkapi formulir. KPUD akan melakukan penjadwalan penyortiran logistik tersebut.

Sementara berdasarkan daftar pemilih tetap (DPT) Kabupaten Sumba Timuer tercatat 149.011 pemilih.(mtv/kur)

Share
Leave a comment