5 Hari Banjir, Sampah di Sungai Jakarta 5.698 Ton

Sampah JakartaTumpukan sampah di sungai akibat banjir di Jakarta.(ant)

TRANSINDONESIA.co, Jakarta : Banjir yang melanda Jakarta sejak 27 Januari sampai 1 Februari kemarin kembali membawa ribuan ton sampah ke badan-badan sungai Ibu Kota. Menurut Dinas Kebersihan Provinsi DKI Jakarta sampah akibat banjir naik 70 persen dalam lima hari kemarin menjadi 2.348 ton.

Kenaikan sebesar 70 persen itu merupakan perbandingan dengan jumlah sampah yang harus ditampung Jakarta setelah banjir di periode 18-26 Januari silam yang berjumlah 3.350 ton. Dengan itu total sampah di sungai-sungai Jakarta sejak 18 Januari sudah mencapai 5.698 ton.

“Dengan demikian Dinas kebersihan harus mengangkut sampah sisa banjir di seluruh badan air Jakarta sebanyak 379,8 ton per hari,” kata Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta Unu Nurdin, Minggu (2/2/2014).

Unu juga mengatakan sebanyak 5.698 ton sampah akibat banjir itu telah diangkut oleh truk sampah sebanyak 459 rit selama 15 hari.

“Sudah menjadi tugas dan tanggung jawab kami dalam menangani sampah-sampah akibat banjir, baik di badan sungai maupun di lokasi yang terkena banjir,” imbuh Unu.(bs/lin)

Share
Leave a comment